JALAN-JALAN SORE KE TAMAN BUAH LUBUKPAKAM

21.57

wisata deli serdang
Taman Buah Lubukpakam - Deli Serdang
Jalan-Jalan Sore ke Taman Buah Lubukpakam : Masih inget postingan saya tentang Jalan-Jalan Sore (JJS) ke Titi Gantung? Kali ini saya mau posting ketika JJS Taman Buah Lubukpakam.

Beberapa waktu lalu netizen Medan dan sekitarnya banyak memposting tentang taman buah ini. Terutama foto dengan latar patung buah-buah raksasa seperti durian, nenas, pepaya, pisang, jambu, dll. Mereka menyebut lokasi itu di Taman Buah Lubukpakam. Saya pun jadi penasaran dan ingin melihat langsung.
wisata kota
Foto buah raksasa ini kemarin sempat hits di Medan dan Lubukpakam
Bersama seorang teman berangkatlah saya di suatu sore di hari minggu. Taman Buah Lubukpakam berada di Jalan Karya Jasa, di samping kantor KPU dan PU Deli Serdang. Dari Medan sekitar 45-60 menit lah. Tak sulit untuk menemukan lokasi taman buah ini karena ternyata sebelumnya kami pernah melewati jalan ini. Cuma waktu itu belum ngeh kalau itu tempat hits seantero Lubukpakam.

Ada 2 akses masuk ke kawasan taman buah ini. Yang satu berada di pinggir jalan yang cukup banyak dilintasi orang. Jika masuk dari sini maka kita akan langsung dapat melihat buah-buahan raksasa seperti dalam foto yang tersebar di internet. Sementara kalau masuk dari gerbang yang satunya lagi ada air mancur kecil yang menyambut.
jalan-jalan sore
Warga duduk-duduk di dekat buah raksasa yang ikonik.
Tidak ada pungutan untuk masuk ke Taman Buah Lubukpakam. Hanya uang parkir saja. Di pintu masuk ada beberapa penjual jajanan seperti bakso bakar, ayam goreng tepung, dan lainnya. Warung-warung juga banyak di pinggiran taman dengan kursi-kursi untuk pengunjung di bawah pepohonan.
kuliner lubuk pakam
Penjual di pinggiran taman
Masuk ke area taman buah, belum begitu banyak orang karena memang belum begitu sore. Masih pukul 16:00 WIB. Matahari masih cerah meski sudah condong ke ufuk barat. Kami tak banyak berkeliling. Hanya menyusuri jalan utama lalu duduk di ayunan tempat bermain anak-anak.

taman buah
Jalan masuknya berjerejak besi. Mungkin untuk menghindari agar kendaraan tidak masuk ke area taman
wisata sumut
Kalau sedang ramai pengunjung, biasanya pada duduk-duduk di pinggiran taman

handmade bracelet
Iseng-iseng foto gelang buatan sendiri di rumput jepang yang ada di taman
Beberapa permainan anak ada disini. Jungkat-jungkit, ayunan, dan beberapa lainnya. Area ini sepertinya memang disengaja disiapkan untuk tempat duduk-duduk.

bermain bersama anak
Area duduk-duduk dengan beberapa wahana permainan anak
kids zone
Anak-anak asik bermain bersama orang tua
Banyak juga penjual yang masuk ke area taman. Umumnya penjual makanan dan mainan anak. Ada juga yang menyewakan mobil-mobilan remot. Jadi yang membawa anak tinggal mendudukkan si kecil saja di mobil, lalu ortunya tinggal pegang remot. Anak senang bermain, ortu juga nggak capek gendong. Tapi ya pastinya ngerogoh kocek juga. Cuma saya nggak tau berapa tarifnya.

Sayangnya saat saya JJS kesini, sedang tidak musim buah. Cuma pohon belimbing yang sedang berbuah. Itu pun masih kecil-kecil. Dan sudah dijadikan sasaran oleh anak-anak. Mereka memanjat dan melempari pohon agar buahnya jatuh dan mereka berebut mengambilnya. Ckkckc… semoga belimbing yang berhasil dipetik itu dimakan sama mereka.
pariwisata sumatera utara
Nah yang disono itu lagi pemotretan, kami mah liat-liat aja, gak ada yang fotoin sih :D
fruit garden
Liat orang pemotretan *foto-foto maksudnya* jadi ikutan ah :D
Jadi nggak bisa makan buah gratis deh. Iya loh, di taman ini kita bisa makan buah sepuasnya dari pohon-pohon buah yang ada di taman ini. Gratis. Cuma ya itu tadi, musim buahnya ntah kapan. Beberapa pohon buah yang saya lihat di Taman Buah Lubukpakam ada pohon buah belimbing, durian, jeruk, manggis, dan jambu saja yang terlihat. Tapi mungkin ada pohon buah jenis lainnya karena saya tidak mengelilingi seluruh area.
taman buah lubukpakam
Banyak pohon durian di taman buah Lubukpakam
Minggu depannya saya kembali ke Taman Buah Lubukpakam. Kali ini bersama teman yang berbeda. Suasanya masih sama. Belum musim berbuah *ya iyalah, cuma selang seminggu doang*

piknik asik
Nah kedua kalinya kesini bareng orang-orang ini :D
rekreasi
Kali kedua kesini kebanyak foto-fotonya :D
Menikmati sore di taman ini cukup mengasikkan. Semakin sore semakin banyak yang datang, baik itu yang datang bersama keluarga, teman, dan pacar. Sore-sore memang asik untuk dihabiskan dengan bersantai. Apalagi di saat weekend. Ramainya Taman Buah Lubukpakam di sore hari membuat saya berpikiran bahwa masyarakat membutuhkan banyak ruang terbuka hijau (RTH) seperti taman dan sejenisnya.
magic hour in Lubukpakam fruit garden
Pemandangan sore di taman buah Lubukpakam
Di Lubukpakam, saya kurang tau apakah pemerintahnya memperhatikan kebutuhan RTH bagi masyarakat atau tidak. Kalau di Medan saya rasa sih masih kurang ya.

Hal yang disayangkan dari Taman Buah Lubukpakam ini adalah kurangnya kesadaran masyarakat akan kebersihan. Baik orang dewasa ataupun anak-anak tampak dengan santainya membuang sampah seenaknya. Jadi sebenarnya selain pemerintah yang harus memperhatikan kebutuhan warganya, warga juga harus sadar menjaga dan merawat apa yang sudah disediakan.

peduli lingkungan
Sampai di sekitar taman
buanglah sampah pada tempatnya
Padahal udah disedian tempat sampah -_-

Oke, sekian cerita saya tentang Jalan-Jalan Sore ke Taman Buah Lubukpakam, taman buah yang sedang tak berbuah. Mungkin ke depan kalau musim berbuah saya akan main ke sini lagi.

Ada yang sudah pernah main ke Taman Buah Lubukpakam? Gimana kesannya?!

  • Share:

You Might Also Like

8 komentar

  1. menarik untuk dikunjungi

    semesta-berbicara.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. jadi kapan berkunjung ke taman buah lubukpakam mas? :)

      Hapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
  3. Sebelnya liat sampah berserakan gitu :(. Jaga kebersihan aja kok susah bener ya? Mental pengunjung yang mau enaknya aja. *geram sendiri

    BalasHapus
    Balasan
    1. memang suka geram dan sebel sendiri kita liat orang yang suka sesuka hatinya buang sampah ya kak. padahal kalau bersih yang untung juga kita. mata jadi enak mandangnya, jadi lebih sehat juga kalau lingkungan bersih.

      Hapus
  4. hahhaa...salahhh akun aku kak di..wkwkkw

    BalasHapus
    Balasan
    1. ahhahaa.. efek kebanyakan mikirin abang itu nih kayaknya :D

      Hapus